Selain aktivitas kuliah belajar seperti biasanya , banyak banget kegiatan-kegiatan yang ada di Gunadarma
ada kegiatan praktek, seminar , dan ekstrakulikuler lainnya .
Kalo sebagai mahasiswa saat ini yang lebih sering saya jalanin adalah kegiatan praktek dan seminar, kalo untuk ekstrakulikuler saya memilih untuk tidak ikut, karena alasannya saya ingin lebih berkonsentrasi pada kuliah .☺
Praktikum yang ada di Gunadarma itu banyak banget . Saya sebagai mahasiswi fakultas Ekonomi jurusan Akuntansi , banyak sekali praktikum yang harus kami jalani.
Ada praktik iLab, Akuntansi Dasar , Matematika Dasar , Internet Dasar.
ILAB
![](http://t2.gstatic.com/images?q=tbn:ANd9GcSrz0WCmFpthpOLPRFrnte6vu8fpTkO_Lmz3r1jp0ePekOu6Llc&t=1.jpg)
iLab Merupakan kegiatan praktikum yang diadakan di Gunadarma, praktikum ini mengajarkan kita tentang pengenalan mengenai program di komputer seperti Microsoft office. Yang unik dari Praktikum ini dimana kita sebagai Praktikan , mengerjakan dan latihan soal sendiri tanpa tutorial dari kakak pembimbing, dimana kita dilatih untuk mandiri . Setelah setiap minggunya kita praktik, setelah 7 kali pertemuan, diadakan Ujian iLab.
Akuntansi Dasar
Merupakan praktikum yang mempelajari tentang Akuntansi, dari perusahaan jasa, dagang dan manufaktur.
Pada praktikum ini , mahasiswa diwajibkan ikut , dan mengerjai laporan /tugas yang diberikan, setelah pertemuan berikutnya , tugas tersebut akan dibahas , dan di input ke komputer.
Bagi para praktikan, yang bisa mengerjakan atau maju ke depan akan mendapatkan nilai max .
Matematika Dasar
![](http://ma-dasar.lab.gunadarma.ac.id/wp-content/uploads/2010/01/Lab-531-MaDas-5.jpg)
Pada praktikum ini ,kami di ajarkan mengenai Matematika Dasar Ekonomi, tidak beda dengan praktikum Akdas. Pada praktikum ini siapa yang maju dan mengerjakan soal dan siapa yang mengumpulkan tercepat akan mendapatkan nilai max dan materi yang kita pelajari dapat di hitung menggunakan komputer.
Internet Dasar
Pada praktikum ini terdapa Laporan awal, Quiz , games dan laporan akhir .
Kalo bisa maju juga dapet nilai +10 dan max.
Lalu kegiatan lainnya adalah kegiatan seminar , sudah 3 kali saya mengikuti seminar, ada yang mengenai Ekonomi syariah, Perpajakan Ekonomi dll
Seminar ini sangat membantu sekali untuk mendapatkan informasi dan pengetahuan lebih , apalagi dengan jurusan saya Akuntansi dan Fakultas Ekonomi, ini sangat memotivasi dan merekomendasikan mengenai kegiatan ekonomi di Indonesia ini .
Sekian Mengenai kegiatan seputar Gunadarma .
terimakasih ☺